Kamis, 22 Desember 2011

Pterigium

PTERIGIUM

1. PENGERTIAN
Pterigium adalah pertumbuhan jaringan konjungtiva ke dalam kornea. Pterigium merupakan suatu pertumbuhan fibrovaskuler konjungtiva yang bersifat degeneratif dan infasiv, berbentuk segitiga dan puncaknya disentral atau didaerah kornea.

2. TANDA DAN GEJALA
Pterigium ini diduga karena iritasi kronis akibat debu, cahaya sinar matahari, dan udara panas. Tampak sebagai penonjolan jaringan putih disertai pembuluh darah pada tepi dalam atau tepi luar kornea. Pterigium bisa menyebabkan perubahan bentuk kornea sehingga terjadi iritasi akan berwarna merah. Warna merah yang muncul dimata sebagai reaksi atas datangnya rangsangan, berupa pembuluh darah yang melebar. Jika pterigium membesar dan meluas sampai ke daerah pupil dan mengganggu penglihatan, pterigium harus diangkat melalui pembedahan.
Gejala yang timbul : pada selaput bias mata terdapat gumpalan bening dan terasa perih jika diberi obat tetes mata.
3. PATHWAYS
Sinar matahari, debu dan udara panas

Pterigium


Perubahan bentuk kornea Pembuluh darah melebar

Mata kering Iritasi

Mata merah

Pembedahan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Photobucket